Sunday, December 29, 2013

Komunikasi melalui WhatsApp

Dalam kehidupan sehari-hari, setiap individu pasti melakukan komunikasi dengan individu lainnya. Kegiatan itu bertujuan untuk menyampaikan suatu informasi dari satu individu ke individu lain baik secara langsung maupun tidak langsung. Komunikasi secara langsung dapat dilakukan dengan bertatapan langsung dengan orang yang diajak berkomunikasi. Sedangkan komunikasi tidak langsung merupakan komunikasi yang dilakukan dengan suatu perantara berupa media, seperti surat, telepon, televisi, dan lain sebagainya. Untuk komuniksi tidak langsung, saat ini yang sangat poluler ialah menggunakan ponsel sebagai media berkomunikasi, yang mana ponsel zaman sekarang sudah semakin berkembang dengan tersedianya aplikasi untuk berkomunikasi selain SMS dan MMS, seperti WhatsApp, Path, Instagram, LINE, KakaoTalk, WeChat, Facebook, Twitter, dan masih  banyak yang lainnya.
Pada penulisan kali ini, penulis ingin membahas mengenani komunikasi melalui salah satu aplikasi yang tersedia pada smartphone khususnya komunikasi melalui WhatsApp. WhatsApp merupakan suatu aplikasi mobile yang digunakan untuk bertukar informasi tanpa harus melakukan pembayaran pesan.. Adapun fitur yang tersedia didalamnya pengguna dapat saling berkirim pesan teks, pesan gambar, audio, dan video secara online. Aplikasi ini hanya membutuhkan koneksi internet. Untuk dapat menggunakan aplikasi ini, selain pengguna harus mengunduhnya terlebih dahulu, aplikasi ini pun membutuhkan nomor telepon untuk saling terhubung dengan pengguna lainnya, karena secara otomatis pengguna lain yang terdapat pada daftar contac akan teridentifikasi pada list chat pengguna apabila ia menggunakan WhatsApp pula dan status mereka yang buatpun akan terlihat. WhatsApp juga dapat dibuat grup, ini sangat memudahkan para pengguna untuk saling berdiskusi seperti dalam suatu forum. Dalam WhatsApp pengguna dapat mengganti status dan foto profil sama seperti aplikasi soisal lainnya. Pengguna dapat selalu menggunakan fasilitas yang diberikan WhatsApp selama paket data internet yang dimiliki masih cukup dan berlaku.
Tidak dipungkiri lagi aplikasi WhatsApp disebut sebagai salah satu aplikasi terpopuler saat ini. Banyaknya manfaat yang didapat, membuat aplikasi ini banyak digunakan oleh para pengguna smarphone. Memang aplikasi ini pada awalnya hanya dapat digunakan untuk bertukar pesan saja, namun seiring berkembangnya dunia teknologi, sekarang aplikasi WhatsApp dapat berkirim pesan video sebanyak apapun tanpa dibatasi. Sehingga para pengguna tidak usah pusing-pusing untuk menggunakan aplikasi lain untuk bertukar pesan gambar, audio, dan video, karena WhatsApp telah menyediakan fasilitas untuk melakukan pengiriman pesan tersebut. Selamat bertukar pesan audio, gambar, dan video pengguna WhatsApp.

Sumber :
http://www.whatsapp.com/faq/id/general/21073018
http://www.pustakasekolah.com/cara-menggunakan-aplikasi-whatsapp.html

No comments:

Post a Comment